Skip to main content

Pengantar Akuntansi 1

Pengantar Akuntansi

Definisi Akuntansi
A = Angka
K = Keputusan
U = Uang
N = Nilai
T = Transaksi/ Tjatatan
A = Analisa / Analisis
N = Netral
S = Seni / Sistem
I = Informasi

Akuntansi merupakan proses mengidentifikasi, mengkomunikasikan dan mencatat peristiwa-peristiwa ekonomi dari sebuah organisasi ke para pengguna yang berminat.

Akuntansi dibagi menjadi 2 yaitu
  1. Financial Accounting
  2. Management Accounting

Bapak akuntansi dunia merupakan Luca(s) Pacioli

Hasil akhir pekerjaan akuntansi adalah Laporan Keuangan

Berikut yang termasuk laporan keuangan yaitu
  1. Laporan laba rugi
  2. Laporan perubahan modal
  3. Laporan arus kas
  4. Neraca
  5. Catatan pelengkap laporan keuangan

Unsur-unsur atau elemen laporan keuangan yaitu
  1. Aset (assets) : sumber daya
  2. Liabilitas (liability) : klaim / hak terhadap sumber daya
  3. Ekuitas (equity) : modal
  4. Penghasilan / pendapatan (revenue
  5. Beban / biaya (expense/cost) : pengeluaran

Persamaan dasar akuntansi
Aset = liabilitas + ekuitas

Siklus akuntansi 
  1. Melakukan analisis transaksi keuangan dan mencatatnya ke jurnal umum dan jurnal khusus.
  2. Memindahkan (posting) transaksi tersebut ke buku besar.
  3. Menyiapkan neraca saldo belum disesuaikan.
  4. Menyiapkan dan menganalisis data penyesuaian.
  5. Menyiapkan kertas kerja/neraca lajur akhir periode (optional).
  6. Membuat ayat jurnal penyesuaian dan posting ke buku besar.
  7. Menyiapkan neraca saldo setelah penyesuaian.
  8. Menyiapkan laporan keuangan.
  9. Membuat ayat jurnal penutup dan posting ke buku besar.
  10. Menyiapkan neraca saldo setelah penutupan.




Comments